Jumat, 26 Desember 2008

Analisa kualitatif industri selular | 0

Dalam menganalisa suatu masalah, terdapat 2 paradigma dengan sistem pendekatan yang berbeda. Paradigma pertama adalah positivisme dan kedua adalah fenomenologis (Taylor & Bogdan, 1984; Dooley, 1984; Orford, 1992). Pada paradigma pertama yaitu positivisme, analisa permasalahan didasarkan pada beragam variabel yang melibatkan angka - angka dan dianalisa menggunakan prosedur statistik. Pendekatan yang digunakan adalah kuantitatif. Paradigma kedua yaitu fenomenologis, analisa dilakukan secara lebih menyeluruh, berdasarkan kata - kata, dengan pendekatan yang alamiah. Pendekatan yang digunakan adalah kualitatif.

Pada penelitian kualitatif, yang penting adalah pengalaman, pendapat, perasaan dan pengetahuan partisipan (Patton, 1990). Oleh karena itu, semua perspektif menjadi bernilai tanpa melihat benar atau salah. Pendekatan ini sering disebut juga sebagai pendekatan yang humanistik, karena sisi kemanusiaan dari suatu kehidupan sosial tidak dikesampingkan. Penelitian tidak dibatasi lagi oleh angka-angka, perhitungan statistik, dan variabel-variabel yang mengurangi nilai keunikan individual (Taylor & Bogdan, 1984).

Dalam sebuah industri hilir dimana faktor manusia memegang peranan, maka yang kualitatif menjadi penting dan menjadi kunci kemenangan dalam kompetisi. Produk dijual oleh manusia untuk digunakan langsung secara masal oleh manusia lain adalah indikasi bahwa faktor - faktor humanistik mempunyai peran yang besar. Data numerik tentang potensi desa, jumlah KK, performance sales, dan semua yang berkaitan dengan angka menjadi tidak mempunyai nilai tambah kompetitif tanpa ditunjang data - data lain yang sifatnya kualitatif. Semua operator selular memiliki data numerik. Tidak ada yang istimewa dari itu. Hanya faktor kualitatif non numerik yang akan membuat perbedaan signifikan dalam kancah industri selular yang kompetitif.

----------------------------------------------------------------------------------------
>Patton, M. Q. 1990. Qualitative Evaluation and Research Methods. Newbury Park : Sage
>Taylor, S. J.; Bogdan, R. 1984. Introduction to Qualitative Research Methods : The Search for Meaning (2nd ed.). New York : John Wiley & Sons

0 komentar:

Bookmark and Share

Posting Komentar

 
Theme : FeedCentre by BudiTyas