Selasa, 09 Desember 2008

Trend yang diarahkan | 0

HT sebagai alat komunikasi yang sangat diandalkan, selalu didesain dengan antena luar. Dan herannya, tidak ada yang protes. Why? Karena memang faktor fungsionalitas mengalahkan secara telak faktor - faktor lain.

Mungkin hanya Ceria satu - satunya yang masih menjual HP dengan antena luar. Antena luar mungkin terasa mengganggu, tidak nyaman, dan tidak praktis. Jika faktor fashion & kenyamanan ditempatkan melebihi fungsionalitas sebuah alat telekomunikasi, maka HP Ceria akan sulit menemukan pembeli.

Ceria sebagai produk ditarik/dipersepsikan ke arah mass telecommunication dengan konsekwensi komparasi langsung dengan HP lain yang dominan tanpa antena luar. Keunggulan frekwensi 450 yang disertai kebutuhan lebih besar terhadap keberadaan antena luar menjadi sisi negatif yang harus ditanggung produk.

Ceriapun sebensrnya bisa dipersepsikan sebagai community telecommunication seperti halnya HT. Semua operator selular sebenarnya justru melangkah menuju ke sana. Dari sisi perusahaan menguntungkan, dari sisi pelangganpun menguntungkan karena sesama operator adalah jaminan tarif yang lebih murah.

Ceria adalah produk yang unik dengan sistem pemasaran yang unik juga. Tidak sama seperti HP umumnya ataupun HT. Dengan keunikan tersebut, Ceria bisa diarahkan/ dibentuk image sebagai produk khusus yg berfokus ke telekomunikasi hemat layaknya HT, namun dioperasikan secara massal oleh operator yang kompeten.

HP pakai antene?..Unik, klasik, istimewa, satu - satunya....Mini HT yang benar - benar fokus ke telekomunikasi. Thats it.

Perkenalkan : HP-Mini HT Ceria tanpa tarif (Komunikasi sesama Ceria gratis setahun penuh se-Nusantara). Hanya Rp 299.000,- lengkap langsung pakai bergaransi 1 tahun.

0 komentar:

Bookmark and Share

Posting Komentar

 
Theme : FeedCentre by BudiTyas