Selasa, 30 September 2008

Menunggu produk baru Ceria | 0

Bulan agustus lalu, saat sales ditanya apa kendala terbesar yang dialaminya saat memasarkan produk, jawaban peringkat pertama ada pada varian produk, setelah itu jaringan, baru yang terakhir adalah tarif. Jawaban sales adalah jawaban orang lapangan yang mengerti betul apa yang ia hadapi di areanya.

September ada perubahan tarif dimana tarif ke operator lain diturunkan. Apakah ada progres yang signifikan terhadap aktivasi? Menurut prediksi saya sih tidak karena tarif bukan kendala utama. Sebuah perjudian yang berani dimana Ceria yang mungil ditarik ke lautan merah tempat hiu - hiu besar saling makan satu sama lain.

Telepon Ceria saat ini mempunyai keterbatasan, yaitu ketiadaan fasilitas entertaintment seperti mp3 player, kamera, maupun radio. Pada kenyataannya, telepon cdma yang beroperasi di frekwensi 450 dan telah dilengkapi beragam fasilitas hiburan banyak bertebaran di internet. Tinggal googling dan beragam merk dan model bermunculan. Dealer yang bermodal lebih atau pengusaha yang berani bisa mengambil kesempatan bermain di ceruk pasar yang sempit ini. Mengapa harus menunggu STI? Ada pasarnya, ada produknya di luar sana. Ada yang berani bertindak?

0 komentar:

Bookmark and Share

Posting Komentar

 
Theme : FeedCentre by BudiTyas